Reshuffle Untuk “Takjilers Jalanan” PKS Jaksel
Tak terasa, bulan Ramadhan sudah akan melewati 10 hari pertama. Menjelang waktu berbuka puasa, biasanya jalanan Jakarta menjadi ramai sekali. Hampir setiap ruas jalanan dipenuhi oleh para pengendara motor dan mobil yang seakan-akan berlomba-lomba untuk mencapai rumahnya sebelum waktu berbuka tiba. Saat orang-orang sudah menunggu berbuka puasa di rumah atau di tempat makan bersama keluarga atau teman, banyak orang masih berkutat di jalan raya. Banyak dari mereka terpaksa seringkali harus berbuka puasa di jalan karena kehabisan waktu di perjalanan. Dari fenomena tersebut, keberadaan dermawan di jalan yang membagi takjil sangat ditunggu – tunggu kehadirannya. PKS Jakarta Selatan setiap hari dari senin sampai jumat selama dua puluh hari Ramadhan terus membagikan ratusan takjil untuk para pengguna jalan yang melewati kantor DPD PKS Jakarta Selatan. Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh rahmat dan ampunan. Sekecil apapun kebaikkan yang kita lakukan akan diberi ganjaran yang berlipat gan