Peserta Leadership Forum PKS Jaksel Belajar Tentang Tipe Generasi Y
Manusia adalah makhluk yang unik. Beragam karakter manusia bisa kita jumpai dalam kehidupan sehari – hari kita. Pada sesi manajemen diri yang disampaikan dalam Leadership Forum DPD PKS Jakarta Selatan hari Minggu (29/3), para peserta mendapat penjelasan tentang klasifikasi generasi X sampai Z serta ciri - ciri yang melekat padanya. Manusia generasi Y adalah salah satu jenis manusia yang telah menampakkan dirinya di abad ke 21 ini. Tidak bisa dipungkiri bahwa generasi Y, tidak lama lagi akan mendominasi berbagai posisi yang ada di negeri ini, juga di sebuah partai politik. Manusia generasi Y adalah manusia yang lahir antara tahun 1980 – 1990-an. Para pemimpin partai politik harus faham betul bagaimana karakter manusia generasi Y ini. Generasi Y akan cenderung mengikuti passion nya saat menentukan pekerjaan yang akan digeluti dan mencari flexibility. Generasi Y senang diperlakuan sejajar, karena kecenderungan generasi Y yang tidak suka dengan pemimpin yang pencitraan, apalagi yang