Stand Sahabat Hidayat Nur Wahid di Pasar Kaget Pancoran
Ketua DPC PKS Pancoran, Furqoni menerangkan bahwa dalam
musim kampanye ini akan berencana mendirikan stand-stand outdoor di beberapa
pasar tradisional dan pasar – pasar kaget yang ada di Pancoran. Hal itu
dilakukan untuk mengantisipasi jauhnya jarak para konstutuen yang ingin
berinteraksi dengan struktur partai, selain itu program ini juga digunakan
sebagai media promosi partai luar ruang.
Stand
ini dijaga oleh beberapa relawan PKS, mereka menyebar ribuan selebaran tentang ajakan
untuk tidak golput pada pemilu, selain itu juga tentang profil PKS. Di stand
inilah pengunjung pasar bisa mengetahui apa dan bagaimana sepak terjang caleg –
caleg PKS, khususnya caleg PKS dari daerah pemilihan Jakarta Selatan yakni
Ustadz Hidayat Nur Wahid. Di Stand ini,
pengunjung juga bisa melakukan pendaftaran anggota, caranya yakni cukup dengan
memberitahukan nomor KTP, alamat dan nomor telepon. Para relawan juga membagikan air minuman gratis kepada para pengunjung pasar yang lewat di depan stand Hidayat Nur Wahid ini.
Tim
sukses Hidayat Nur Wahid dan DPC PKS Pancoran,
bersama – sama memilih tempat-tempat ramai sebagai tempat sosialisasi. Selain
di pasar, rencananya juga di mall, rumah
sakit dan tempat lain yang sering dikunjungi masyarakat.
So, daripada kita nongkrong yang gak
jelas, mending datang ke stand – stand kami di pasar – pasar kaget terdekat.
Sampaikan harapan – harapan anda, di stand – stand PKS yang ada di wilayah
anda.