Balas Keburukan dengan Cinta
Apabila suatu kejahatan di balas dg kejahatan,maka itu adalah dendam. Apabila sebuah kebaikan dibalas dengan kebaikan maka itu merupakan hal yang biasa. Apabila sebuah kebaikan dibalas dengan kejahatan,maka itu adalah bentuk kedzaliman. Tapi apabila sebuah kejahatan dibalas kebaikan, Maka adalah tindakan mulia dan terpuji. Pada suatu hari Dzunnun al-Misri seorang ulama besar bersama muridnya sedang berlayar di sungai Nil. Mereka melantunkan dzikir kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Pada perahu yang lain ada sekelompok anak muda yang memetik gitar sambil berteriak-teriak dan berperilaku yang menjengkelkan bagi orang lain. Melihat hal itu murid-murid Dzunnun meminta Dzunnun untuk mendoakan kepada Allah agar perahu anak muda itu tenggelam. Murid-murid Dzunnun itu tahu bahwa doa beliau adalah yang mustajab, mudah sekali dikabulkan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Kemudian Dzunnun al-Misri mengangkat kedua tangannya dan memohon kepada Allah untuk para pemuda yang kurang ajar itu.