Senam Sehat Nusantara, Dari Silaturahim Hingga Penyuluhan Bahaya Narkoba
Minat warga untuk mengikuti Senam Sehat Nusantara bersama kader – kader PKS Kalibata setiap hari Minggu terus konsisten berjalan. Seperti yang terlihat pada hari Minggu (17/05) warga terus antusias dan semangat mengikuti kegiatan senam sehat nusantara. Hampir semua peserta senam terlihat begitu aktif dan antusias. Momen ringan dan akrab ini terpotret setiap minggu pagi di halaman sebauh sekolah di wilayah Kaliabata.
Kader – kader PKS Kalibata selalu mengajak masyarakat sekitar untuk melakukan senam bersama. Ajakan untuk hidup bugar melalui senam sehat nusantara, pelan – pelan terus menyedot perhatian warga Kalibata. Hingga bahkan ibu ketua LMK dan juga ibu ketua RT maupun RW begitu antusias mengikuti gerakan senam yang di pimpin oleh kader PKS.
Kader – kader PKS Kalibata selalu mengajak masyarakat sekitar untuk melakukan senam bersama. Ajakan untuk hidup bugar melalui senam sehat nusantara, pelan – pelan terus menyedot perhatian warga Kalibata. Hingga bahkan ibu ketua LMK dan juga ibu ketua RT maupun RW begitu antusias mengikuti gerakan senam yang di pimpin oleh kader PKS.
Setelah peserta senam membakar kalorinya dengan senam, kegiatan biasanya dilanjutkan dengan penyuluhan tentang pencegahan terhadap beberapa penyakit yang disampaikan oleh tim penyuluh kesehatan dari PKS Kalibata.
Warga mengikuti senam sehat nusantara, dengan tujuan untuk hidup sehat dan juga membuka kesempatan untuk silaturahmi antar sesama warga dengan santai dan sehat. Kegiatan senam sehat nusantara ini juga bisa digunakan untuk sosialisasi bahaya narkoba yang masih sangat meresahkan warga Jakarta selama ini. Selalu ada pesan moral yang disampaikan dalam senam sehat nusantara ini, karena selain untuk kesehatan jasmani juga harus ada efek untuk kesehatan lingkungan.
“Melalui senam sehat nusantara ini, semoga warga Kalibata menjadi terus lebih sehat," ujar Bu Ratna, salah satu peserta senam.
Warga mengikuti senam sehat nusantara, dengan tujuan untuk hidup sehat dan juga membuka kesempatan untuk silaturahmi antar sesama warga dengan santai dan sehat. Kegiatan senam sehat nusantara ini juga bisa digunakan untuk sosialisasi bahaya narkoba yang masih sangat meresahkan warga Jakarta selama ini. Selalu ada pesan moral yang disampaikan dalam senam sehat nusantara ini, karena selain untuk kesehatan jasmani juga harus ada efek untuk kesehatan lingkungan.
“Melalui senam sehat nusantara ini, semoga warga Kalibata menjadi terus lebih sehat," ujar Bu Ratna, salah satu peserta senam.