KADER PKS MENGAJARKAN WARGA MEMBUAT HANTARAN PENGANTIN

Gerakan Program Pro Rakyat dari Pos WK kembali bergulir di Pancoran, kali ini dimotori oleh  kader - kader Perempuan PKS DPRa Pengadegan.

Teman - teman dari PKS berhasil mengundang dan mengumpulkan warga di sebuah rumah kader. Warga yang datang khususnya adalah kaum ibu rumah tangga dan remaja putri di  Kelurahan Pengadegan Pancoran Jakarta Selatan. 

Dalam acara tersebut warga menerima pelatihan membuat hantaran pengantin (peningset). Bentuk yang diajarkan macam - macam,  salah satunya adalah yang berbentuk burung merak dari kain/selendang (jarik).

Dengan mengikuti pelatihan tersebut, seorang peserta mengaku dapat lebih tampil pede alias percaya diri dalam berkreasi untuk membuat hantaran pengantin yang lebih semarak ketimbang lainnya.  Berbagai pelatihan dan ketrampilan yang selama ini diajarkan dalam berbagai acara Pos WK adalah dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas hidup warga.

Pelatihan yang diadakan oleh Pos WK DPRa PKS Pengadegan tersebut sangat mengapresiasi, khususnya  dalam merintis pemberdayaan ekonomi mikro warga mulai tingkat RT/RW. Ini sangat penting dalam upaya mencerdaskan dan memberdayakan warga sejak dini supaya memiliki nilai plus dengan berusaha. Tujuan semua itu tidak lain adalah usaha untuk memberdayakan masyarakat, dan diharapkan lewat kegiatan tersebut bisa tumbuh para wirausahawan muda. 

Bagi yang sudah siap menggelar prosesi pernikahan, silahkan pesan hantaran sama ibu - ibu Pos WK DPRa Pengadegan ... :)