Mahalnya Mencari Pemimpin (Presiden)
Sebelumnya kita telah melaksanakan memilih para wakil kita di Senayan pada tanggal 9 April 2014 kemarin, jumlahnya sangat banyak ditambah calon anggota DPD. Biaya Pemilu yang dianggarkan KPU mencapai Rp 16 triliun. Belum lagi dana dari setiap Partai dan masing-masing Caleg mencapai lebih dari Rp 3,1 triliun. Pengeluaran PDIP sebesar Rp 404,7 miliar, Golkar menghabiskan Rp 402 miliar, Gerindra Rp 434,9 miliar , Demokrat sebesar Rp 307 miliar, Hanura Rp 365 miliar. Menurut KPU pada pemilu 2009, dana kampanye Capres sampai tanggal 5 Juli 2009 adalah sebagai berikut : JK-Wiranto Rp 83.327.864.390, SBY Budiono Rp 200.470.446.232. Mega Pro Rp 257.600.050.000. Pada pemilu 2004, Capres Wiranto - Sholahuddin Wahid menghabiskan dana kampanye Rp 86 milar, Megawati - Hasyim Muzadi Rp 84 miliar, Amien Rais - Siswono Rp 16 miliar. Semua sumber daya kita terkuras, baik materi (dana) dan non materi (potensi konflik), untuk memilih pemimpin yang belum tentu juga kebaikannya untuk rakya