Sosialisasi Layanan Kesehatan PKS Setelah Acara Arwahan

Arwahan yang dimaksud adalah tahlilan atau selamatan untuk orang yang telah meninggal, biasanya dilakukan pada hari pertama kematian sampai dengan hari ke-tujuh, selanjutnya dilakukan pada hari ke-40, ke-100, ke-satu tahun pertama, kedua, ketiga dan seterusnya. Ada juga yang melakukan pada hari ke-1000. Dalam kegiatan tersebut, keluarga almarhum mengundang orang untuk membaca beberapa ayat dan surat Al-Quran, tahlil, tasbih, tahmid, shalawat dan do’a. Pahala bacaan Al-Quran dan dzikir tersebut dihadiahkan kepada almarhum.

Arwahan adalah tradisi yang sering dilakukan orang Betawi kebanyakan berkaitan dengan agama Islam. Tradisi yang berkaitan dengan agama Islam yang dilakukan orang Betawi banyak berkisar pada agenda kelahiran hingga kematian.  

Minggu malam (22/9), 21 orang  jamaah mushola Assolihin RT02 RW03 Kalibata Kecamatan Pancoran Jakarta Selatan melakukan agenda tahlilan dalam rangka 3 tahun meninggalnya orang tua seorang kader PKS Kalibata, Bpk Sudiyono (alm). Acara tahlilan tersebut bertempat di sekretariat PKS ranting Kalibata. 

Setelah agenda arwahan selesai, kemudian salah seorang kader PKS meminta ijin ke jamaah mushola untuk menyampaikan sosialisasi agenda kemasyarakatan PKS. Setelah diijinkan kemudian dipaparkan tentang program layanan kesehatan murah seperti check gula darah, kolesterol, dan asam urat.  Ternyata sambutannya sangat baik, bahkan ada usulan dari warga agar program tersebut digabung dengan acara tahlilan rutin dua mingguan, jamaah bisa mengecek kesehatannya setelah acara tahlilan selesai.