Jelang Hari Ibu, BPKK DPD PKS Jaksel Kunjungi Artis Senior Titiek Puspa


Jakarta (19/12) – Jelang Hari Ibu, Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) PKS DPD Jakarta Selatan mengunjungi publik figur yang juga artis nasional senior, Titiek Puspa. Tim ini  terdiri dari Ketua BPKK DPD PKS Jaksel Asmaradewi, Ketua Biro Hubungan Kelembagaan Perempuan DPD PKS  Jaksel, Ketua BPKK DPC PKS Pancoran dan  Humas DPC Pancoran, Kamis (17/12).


Acara silaturahmi yang dibalut dengan minum teh bareng antara pengurus perempuan DPD PKS Jakarta selatan dengan Titiek Puspa berlangsung di Wisma Puspa yang berlokasi di jalan Pancoran Timur Raya Jakarta Selatan.


Menurut Ketua BPKK PKS Jakarta Selatan Asmaradewi, acara minum teh bareng ini sebagai ajang silaturahmi Hari Ibu antara pengurus PKS Jakarta Selatan dan publik figur masyarakat seperti Titik Puspa. Dengan agenda ini, PKS dapat memperoleh saran dan juga motivasi dari para publik figur, khususnya tentang semangat ke-Indonesia-an.


“Dengan silaturahim Hari Ibu antara PKS dan publik figur, diharapkan akan memunculkan rasa saling mengenal, sharing informasi dan juga saling membantu dalam aktivitas – aktivitas  membangun Indonesia kedepannya,” jelas Asmaradewi.


Bertatap muka dan berbincang bersama dengan publik figur seperti Titiek Puspa yang banyak pengalaman di dunia seni sangat banyak memberikan inspirasi bagi kaum hawa.


Dalam kesempatan tersebut Titiek Puspa mengatakan, beliau  merasa banyak berhutang dengan Yang Maha Kuasa atas begitu banyak karunia dari Nya. Perasaan itu dia wujudkan dalam bentuk pengabdiannya kepada sesama. Dia juga mengungkapkan keprihataninannya dengan kondisi bangsa ini. “Siapapun masyarakat Indonesia, harusnya semakin memiliki rasa cinta kepada negerinya, hal ini bisa ditunjukan dengan memberikan yang terbaik untuk Bangsa ini secara tulus,” ucapnya.


Titiek Puspa juga berpesan kepada para kader PKS, Jangan merasa tidak bisa dan tidak mampu. Semua manusia sudah diberi oleh Yang Maha Kuasa potensi yang beragam, “Dedikasikan itu kepada sesama sebagai bentuk pertanggung jawaban kita kepada Yang Maha Kuasa,” imbuhnya menginspirasi.


Pada kesempatan tersebut BPKK PKS DPD Jakarta Selatan dan juga BPKK DPC Pancoran memberikan buah tangan kepada Titiek Puspa berupa barang kerajinan daur ulang plastik kresek yang cantik hasil karya Ibu – Ibu PKS Jakarta Selatan.


Teks & Foto : Achi